Foto: Perayaan Ekariti Memeriahkan Pesta St. Yosef Freinademetz.
Segenap anggota komunitas Seminari Tinggi St. Paulus Ledalero merayakan misa pesta St. Yosef Freinademetz di Kapela Agung pada Sabtu (29/01) pkl. 06.45 WITA. Misa yang dirayakan secara konselebran dengan selebran utama P. John Masneno, SVD ini dimeriahkan oleh koor dari unit St. Agustinus.
Sebagaimana kita ketahui, St. Yosef Freinademetz adalah misionaris sulung SVD yang berkarya di China. Ia diutus ke China bersama P. Yohanes B. Anzer pada tanggal 15 Maret tahun 1979. Sejak saat itu ia tidak pernah kembali ke Eropa, hingga wafatnya pada tanggal 28 Januari 1908.
Dalam khotbahnya, P. John Masneno membandingkan kisah hidup St. Yosef Freinademetz dengan Rasul Paulus dalam bacaan pertama (Rm 15:13-21) tentang harapan Paulus datang ke Roma. "Kalau kita membandingkan hidup Santu Paulus dan juga Santu Yosef Freinademetz ini, ada kesamaan satu sama lain kalau kita bingkai dalam pesan bacaan suci hari ini. Keduanya mengamalkan amanat panggilan dan perutusan Tuhan," ujar Pater John.
Foto: Koor Unit Agustinus Saat Memeriahkan Perayaan Ekaristi Pesta St. Yosef Freinademetz.
Kemudian, P. John Masneno juga menegaskan jati diri dan kualitas hidup yang ada dalam diri St. Yosef Freinademetz. "Ada ungkapan yang sering kita dengar; apa yang kita lakukan hanyalah secuil aksi jika dibandingkan dengan apa yang dilakukan Tuhan bagi kita," ujarnya. Dari ungkapan ini, kata Pater John, kita akan melihat, menemukan dan merasakan bahwa Yosef Freinademetz adalah seorang misionaris yang sungguh melihat Tuhan sebagai penyelenggara utama dan sumber kekuatan yang bekerja dalam kehidupannya.
Mengakhiri khotbahnya, Pater John menyampaikan pesan Injil kepada semua anggota komunitas, sekaligus mengucapkan selamat kepada konfrater yang merayakan ulang tahun Imamat dan kaul pada tahun ini. "Pesan Injil hari ini mengingatkan kita untuk kembali melihat indentitas dan jati diri sebagai orang-orang yang dipanggil dan diutus untuk menjadi misionaris-misionaris dalam konteks sekarang," tegasnya.
Dan tahun ini, lanjut beliau, kita juga merayakan ulang tahun Imamat dan kaul dari konfrater kita: P. Leo Kleden, SVD (50 tahun dalam kaul kebiaraan), P. Otto Bauer, SVD (60 tahun Imamat), P. John Prior, SVD (50 tahun Imamat), P. Bernad Boli Udjan, SVD (40 tahun Imamat), P. Frans Ceunfin, SVD (40 tahun dalam kaul kebiaraan), P. Kanis Bhila, SVD dan P. Pice Dori, SVD (25 tahun Imamat). "Kita sampaikan syukur dan terima kasih kita untuk sama saudara yang telah mengikuti teladan St. Yosef Freinademetz dengan terus setia dalam Imamat dan juga kaul-kaul yang telah diikrarkan," tutupnya.* (Fr. Sian Leon, SVD)
Comentarios